Singgah Di Hotel Seperti Mengarungi Samudera

Sep 28, 2014


Memiliki yacht atau kapal kecil yang bisa dibawa untuk keliling dunia adalah impian saya sejak jatuh cinta dengan laut. Ketika pertama kali mengarungi laut Sumbawa hingga Flores, menjelajah lautan, menikmati terbit dan tenggelam matahari dari kapal, menyelami kehidupan bawah laut yang sangat memesona.

Bangunan hotel yang berdiri megah di darat.
http://smilinghillbatam.com/

Bagaimana jika terdapat sebuah kapal pesiar yang memiliki fungsi sebagai hotel? Atau lebih tepatnya sebuah hotel yang terinspirasi oleh kapal pesiar sehingga arsitekturnya mengikuti bentuk kapal. Menurut sebuah artikel mengenai hotel berarsitektur unik di Indonesia, tidak hanya arsitekturnya yang menyerupai kapal pesiar, Pacific Place Hotel juga terletak di tepi laut sehingga posisinya seperti sedang mengarungi lautan luas.
Hotel yang terletak di Pulau Batam, Kepulauan Riau ini tidak hanya memiliki banyak fasilitas yang memberikan kenyamanan bagi pengunjungnya, namun juga keunikannya bisa menambah pengalaman yang menarik bagi para pelancong. Untuk menuju hotel yang terletak di Jalan Duyung Sei ini tidaklah sulit. Hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit dari terminal Ferry yang ada di Harbour Bay dan Batam Centre.

Selain menginap, kita dapat memanfaatkan berbagai fasilitas lain yang disediakan hotel sambil menikmati semilir angin laut dan birunya laut Batam karena bangunan ini berada dekat tepi pantai. Para crew hotel juga berseragam ala pelaut sehingga menarik bagi para pengunjungnya. Tentunya sebagai pelancong yang mencintai laut dan bercita-cita menyusur 100 pantai, bisa menginap di hotel ini akan menjadi pengalaman yang unik. Sebuah cerita tentang kapal pesiar yang menginspirasi perjalanan mengelilingi samudera yang luas.

[paid partnership article]

4 comments

  1. wow keren y mbak saya jadi tahua da hotel bentuknya kapal pesiar gitu keren" hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo Singapura punya marina bay hotel, mungkin ini saingannya hehehe

      Delete
  2. Aku pikir tadinya itu kapal yang dialih fungsi menjadi hotel.. ternyata benar2 bangunan yang dibuat mirip kapal. Berarti ini jauh lebih besar daripada kapal pesiar ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebelumnya malah aku kira bisa dibawa jalan2 keliling Indonesia om, *jadi keinget Titanic* heheh
      tapi unik juga sih, ntar sampe Batam coba nginep situ ah sapa tau ada yang sponsorin :p

      Delete